Tips memperkaya KREATIVITAS
Memperkaya kreatifitas dan kemampuan berpikir merupakan suatu perjalanan panjang. Ada beberapa saran yang dapat dilakukan untuk tujuan tersebut.
1. Membuat jurnal/catatan
Miliki buku catatan berukuran A4 dan pakailah untuk menulis. Setiap pagi segera setelah bangun tidur, tulislah tiga halaman tentang apa saja. Biasanya anda akan menulis tentang kegiatan hari kemarin, ide-ide, mimpi-mimpi, masalah-masalah, dan pikiran-pikiran acak.
2. Masukan segar secara teratur
Pikiran membutuhkan rangsangan. Masukan melalui indra akan tersimpan ke dalam ingatan/memori. Dengan memberikan masukan segar setiap hari, memori anda akan terpicu dan berkombinasi dengan masukan baru. Sewaktu-waktu anda akan memperoleh ide-ide dan pandangan-pandangan baru.
Bagaimana anda memperoleh masukan-masukan baru? Kerjakan sesuatu yang berbeda setiap hari. Dengarkan stasiun radio yang berbeda, baca majalah yang berbeda, lihat barang-barang baru di shopping mall, buka mata dan telinga anda, sentuh dan rasakan sesuatu.
3. Membawa catatan
Sebagai tambahan dari 3 halaman tulisan yang anda tulis setiap pagi, selalu bawa buku catatan. Direkombinasikan buku diary beserta alat tulis (pensil, pulpen).
Pakai buku tersebut untuk mencatat pikiran anda, ide-ide dan observasi sepanjang hari tersebut. Jadikan buku tersebut sebagai sahabat setia anda.
4. Mempelajari teknik-teknik baru setiap minggu
Tulislah teknik-teknik kreatifitas pada buku catatan anda dan latihlah setiap hari. Seperti halnya belajar bahasa asing, anda membutuhkan latihan-latihan sampai teknik-teknik tersebut menjadi kebiasaan anda.
Dimana anda dapat memperoleh teknik-teknik tersebut? Dari internet, buku, teman, tidak termasuk saya (he he he). Salah satu dari sekian banyak teknik adalah Masukan acak (Random input), dan Problem Reversal.
5. Santai !
Jangan biarkan tubuh dan pikiran anda bekerja keras terus. Sekali-kali santailah… Dengarkan musik sambil berbaring di lantai. Amati matahari terbit dan jangan lakukan apapun (bengong sajalah). Kendarai sepeda anda, pergilah berenang.
Adalah penting untuk menyegarkan tubuh dan pikiran anda dan biarkan pikiran bawah sadar anda bekerja. Memperoleh ide di kamar mandi atau ketika anda mengemudi sering muncul begitu saja. Tetapi anda tidak dianjurkan meniru Archimedes!
6. Belajar Menggambar
Beli buku belajar menggambar untuk belajar menggambar (memangnya untuk apa lagi?). Menggambar akan merangsang otak kanan anda yang berhubungan dengan problem solving dan pengayaan persepsi tentang dunia.
7. Belajar Peta Pikiran
Cara menulis biasa (terstruktur seperti tulisan ini) bukanlah cara terbaik untuk membangun catatan dan ide. Sebagai gantinya anda dapat mempergunakan teknik Peta Pikiran (Mind Mapping). Beli spidol berwarna, sejumlah kertas lebar, dan… buku belajar peta pikiran karangan Tony Buzan. Kembangkan simbol-simbol, ikon-ikon, dan perbendaharaan visual untuk peta pikiran anda. Menulis terstruktur adalah otak kiri, sedangkan peta pikiran adalah otak kanan.
8. Berpikir Asosiatif
Pikiran menyimpan informasi dengan asosiasi. Latih pengendapan informasi dengan berpikir asosiatif.
9. Cari tantangan
Buat tantangan setiap minggu. Bekerja pada suatu masalah baru setiap minggu. Eksplorasi sesuatu yang baru dengan tujuan memecahkannya atau menumbuhkan ide.
10. Tiru para jenius
Untuk menjadi kreatif kita bisa meniru. Pelajari prilaku orang-orang jenius, ide-idenya dan aksi-aksinya. Riwayat para jenius seperti Newton, Edison, Einstein dll, dapat anda peroleh di toko-toko buku terdekat setelah…. pesan-pesan ini.
0 Responses on "Tips memperkaya KREATIVITAS"
Posting Komentar